Breaking News

Investor dan Penggerak Pariwisata Lotim, Dikunjungi Moeldoko


Matanusra.com | Nama pulau lombok kian ramai menjadi perbincangan.betapa tidak pulau yang terkenal dengan julukan pulau seribu masjid ini memang sangatlah anggun dan mempesona.

Lombok timur salah satunya mempunyai segudang keindahan,mulai dari ombak,pantai,alam dan gunung.

Tak heran banyak investor" yang ingin berinvestasi di bumi patuh karya ini.

Baru-baru ini bertempat di Aula salah satu akomodasi di senggigi.

Pada tanggal 29/11 KEPALA STAFF KEPRESIDENAN,MOELDOKO menyambangi pulau lombok,bertemu para investor dan penggerak pariwisata lombok timur hadir pula dalam kesempatan tersebut kepala Badan promosi pariwisata daerah (BPPD) Kabupaten Lombok TimurAkhmad roji SE.Ketua asosiasi Kelompok sadar wisata (POKDARWIS),Lombok timur Royal sembahulun SH.

Melalui pertemuan tersebut,kepala staff kepresidenan yang juga ketua umum,Himpunan kerukunan tani indonesia(HKTI).menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan kondisi perkembangab bangsa diantara:Isu-isu nasional strategis berkaitan dengan dunia pariwisata.

Berikutnya moeldoko juga menyampaikan.pariwisata adalah salah satu project nasional strategis yang menjadi prioritas pemerintah pusat.

Moeldoko juga menghimbau kepada pemerintah daerah, untuk mau care dan peduli terhadap perkembangan dan pembangunan pariwisata.bersama-sama dengan masyarakat saling bahu-membahu untuk mewujudkan daerah maju dan mandiri melalui sektor pariwisata.

Kepala staff presiden juga berharap kepada para pelaku,pegiat dan penggerak pariwisata untuk berkomitmen menjaga kebersihan dan menjaga setiap wisatawan yakni dengan sama-sama menjaga keamanan sehingga kenyamanan mampu kita suguhkan kepada mereka yang datang berkunjung ke tempat kita

Pada saat berlangsungnya  pertemuan tersebut pula terjadi diskusi dan tanya jawab.salah satu peserta dari investor yang berinvestasi di wilayah desa ekas buana kecamatan jerowaru kabupaten lombok timur mengusulkan kepada presiden republik indonesia,melalui kepala staff kepresidenan. untuk membentuk pengadilan investasi yang bertujuan untuk memberikan kepastian hukum terhadap para investor.karena maraknya terjadi sengketa dan gangguan-gangguan, kepada para investor yang ingin berinvestasi.
Hal itu tentunya menjadi penghambat arus investasi dan perkembangan sektor pariwisata, ucap salah satu peserta.

Investor lainnya juga berharap kepada pemerintah supaya jangan hanya kewajiban para investor, kepada pemerintah saja yang di ingat.namun hak-hak para investor kepada pemerintah juga harus di berikan dan di penuhi secara berkeadilan.(MN/red)

0 Komentar






Type and hit Enter to search

Close